Home » » PDPM FIAI TERIMA BANTUAN KURMA

PDPM FIAI TERIMA BANTUAN KURMA

Kaliurang (Bingkai FIAI) Pusat Dakwah dan Pelayanan Masyarakat (PDPM) Fakultas Ilmu Agama Islam UII menerima bantuan kurma dari  Arab Saudi sebanyak 32 Ton diangkut oleh 6 truk, Ahad dan Senin, 15-16 Juni 2014. 
Kepala PDPM, Drs. Zubaidah, M.Ag  mengungkapkan kurma tersebut akan didistribusikan kepada pihak-pihak yang membutuhkan selama bulan Ramadhan seperti masjid-masjid, panti asuhan  atau lembaga-lembaga dakwah lainnya di berbagai wilayah dan juga unit-unit di lingkungan UII. “Kurma ini harus habis secepat mungkin dan disunahkan untuk berbuka puasa bukan untuk kegiatan lainnya seperti tadarus” tegas Syarif.
Untuk menampung jumlah kurma tersebut, kepala bagian perbekalan FIAI, Sutaryo,  menyiapkan beberapa ruangan khusus untuk memudahkan proses pendistribusiannya yang dibantu oleh beberapa karyawan lainnya. Ia menjelaskan pada hakikatnya kurma tersebut dibagikan secara gratis, akan tetapi mengingat proses pengiriman memakan biaya banyak dan tidak termasuk dalam rancangan anggaran fakultas maka setiap permintaan kurma dikenai biaya transportasi. “Tidak ada maksud menjual, tapi sebagai pengganti uang transportasi perjalanan pengangkutan kurma”, katanya.

Dari pantauan reporter Bingkai FIAI, antusias masyarakat begitu besar dengan meningkatnya jumlah permintaan meskipun tidak dapat diakomodir semua. Kurma-kurma tersebut segera didistribusikan karena sesuai dengan amanat dari keduataan bahwa kurma-kurma tersebut harus habis dalam satu bulan ramadhan ini. (a. Nurozi)

0 komentar:

Post a Comment

Popular Posts

FAQ's

Teknologi

Technology

Live Traffic

Blogroll

Total Pageviews

Twitter (Follow Us)

Gadgets

Business

Nature

Featured Content Slider

Social Icons

Followers

Featured Posts

Radio Streaming 98.7 Gen FM

Statistic

Kesehatan

Footer Widget 1

Social

Footer Widget 3

Agenda Terdekat

Agenda Terdekat
Milad UII Ke-71

Blogroll

Contact Form

Name

Email *

Message *

Like Us

Test Footer 2

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا اسْتَعِينُوا بِالصَّبْرِ وَالصَّلَاةِ إِنَّ اللَّهَ مَعَ الصَّابِرِينَ "Hai orang-orang yang beriman, jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu, sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar." (QS.al-Baqarah [2]:153)

Lowongan Pekerjaan Terbaru

Kehidupan

Advertise Here

Powered by Blogger.

Footer Widget 2

Download Ae Sakarepe

Cari Artikel

Recommended