Home » » Prodi Ekonomi Islam FIAI Raih Akreditasi B

Prodi Ekonomi Islam FIAI Raih Akreditasi B

Kaliurang (Global FIAI News) Untuk pertama kalinya Program Studi Ekonomi Islam FIAI memperoleh predikat akreditasi B dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) sejak dibuka tahun 2003 silam. Hal ini berdasarkan surat keputusan BAN-PT Nomor:001/BAN-PT/Ak-XII/S1/2009 tentang status, peringkat dan hasil akreditasi program sarjana di perguruan tinggi yang ditandangani oleh Kamanto Sunarto ketua BAN-PT. Dalam surat keputusan tersebut juga ditetapkan bahwa akreditasi B ini hanya berlaku lima tahun dari tahun 2009 sampai dengan 2014.
Menurut Nurkholis, S.Ag., M.Sh. Ec, Kaprodi Ekonomi Islam FIAI akreditasi B yang diperoleh prodi Ekonomi Islam FIAI adalah sangat bagus dan hampir memperoleh predikat A karena berhasil mengantongi point 347 dari skor atau point maksimum yaitu 400. Padahal pada periode yang sama terdapat 88 perguruan tinggi yang sedang mengajukan status akreditasi.
Perlu diketahui, prodi Ekonomi Islam FIAI termasuk dalam 10 besar tepatnya berada di peringkat 9 dari 88 perguruan tinggi tersebut dan tentunya ini akan memberikan gambaran kepada masyarakat bahwa pengelolaan program studi di UII pada umumnya sudah on the track dan terbukti walau prodi Ekonomi Islam baru kali pertama   mengajukan akreditasi, langsung mendapat nilai B dengan point sangat gemuk atau mendekati A, tambah Nurkholis.
Sementara sekretaris Prodi Ekonomi Islam, Uzaifah, SEI mengungkapkan ini merupakan pencapaian yang membahagiakan, mengingat proses pengajuan yang panjang sejak April 2007 dan semua berkas baru terkirim Juni 2008 tahun lalu namun tidak menjadi masalah mengingat hasil yang memuaskan, karena sebagai Program Studi yang baru berdiri pada tahun 2003, Ekonomi Islam sudah berhasil menunjukan kualitasnya sebagai upaya membantu pemerintah dalam meningkatkan kecerdasan rakyat.
          Seiring perkembangan Prodi Ekonomi Islam FIAI tidak berarti lepas dari masalah yang cukup krusial seperti kurangnya jumlah tenaga dosen tetap, minimnya penelitian dan animo mahasiswa yang masih belum menunjukkan angka ideal walaupun secara kuantitas terus bertambah selama tiga tahun terakhir seperti ditegaskan Nurkholis dalam menghadapi pasca prodi Ekonomi Islam terakreditasi. Namun ia menandaskan perlunya bersyukur atas keberhasilan usaha dan doa kita bersama seluruh warga UII umumnya dan Prodi Ekonomi Islam FIAI pada khususnya, karena pada prinsipnya, manusia adalah harus berusaha, berikhtiar dan berdoa semaksimal mungkin, setelah itu bertawakkal untuk hasil yang akan diperolehnya. 

Hal senada juga diungkapkan Yudho Prabowo, SEI, alumni Ekonomi Islam yang saat ini tengah menjadi staff prodi Ekonomi Islam FIAI. Menurutnya standar akreditasi dapat digunakan sebagai dasar untuk mengukur dan menetapkan mutu dan kelayakan Prodi Ekonomi Islam, namun masih perlu langkah-langkah strategis ke depan untuk bisa mewujudkan predikat A, Prodi Ekonomi Islam perlu memperbaiki atau mengevaluasi yang belum terasa optimal agar kualitas atau mutu dapat terwujud dengan baik, memberikan polesan untuk meningkatkan kredibilitas Prodi Ekonomi Islam FIAI-UII serta diharapkan mewujudkan output result and impact lulusan atau sarjana yang berguna memiliki kompetensi sesuai dengan gelar Sarjana Ekonomi Islam (SEI) yang mampu menonjol dalam analisis ekonomi dan analisis syariah fiqh terhadap ekonomi. (A. Nurozi)_

0 komentar:

Post a Comment

Popular Posts

FAQ's

Teknologi

Technology

Live Traffic

Blogroll

Total Pageviews

Twitter (Follow Us)

Gadgets

Business

Nature

Featured Content Slider

Social Icons

Arsip Blog

Followers

Blog Archive

Featured Posts

Radio Streaming 98.7 Gen FM

Statistic

Kesehatan

Footer Widget 1

Social

Footer Widget 3

Agenda Terdekat

Agenda Terdekat
Milad UII Ke-71

Blogroll

Contact Form

Name

Email *

Message *

Like Us

Test Footer 2

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا اسْتَعِينُوا بِالصَّبْرِ وَالصَّلَاةِ إِنَّ اللَّهَ مَعَ الصَّابِرِينَ "Hai orang-orang yang beriman, jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu, sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar." (QS.al-Baqarah [2]:153)

Lowongan Pekerjaan Terbaru

Kehidupan

Advertise Here

Powered by Blogger.

Footer Widget 2

Download Ae Sakarepe

Cari Artikel

Recommended